Sejarah Zakat

Sejarah zakat - Sahabat pencinta zakat, kali ini admin akan berbagi informasi menarik untuk diketahui yaitu tentang sejarah zakat dalam islam. Sebelumnya admin juga sudah berbagi informasi penting lainnya yang berkaitan tentang zakat yaitu syarat wajib zakat fitrah, klik link tersebut jika anda ingin mengetahuinya.

Sejarah Zakat

Mengenai awal diwajibkan zakat ini para ulama berbeda pendapat. Diantaranya Ibnu Khuzaimah mengatakan, "Zakat diwajibkan pada tahun sebelum hijrah". An-Nawawi mengatakan, "Zakat diwajibkan pada tahun kedua dari hijrah". Ibnul Atsir mengatakan, "Pada tahun ke sembilan hijrah". Tetapi pendapat ini terlalu jauh, karena pada hadits tanya jawabnya Abu Sufyan dengan Hiraklius Kaisar Rum, didalam tanya jawab keduanya, Abu Sufyan sudah menyebut kata-kata: Ia menyuruh kami mengeluarkan zakat. Peristiwa tersebut terjadi pada tahun ketujuh di awal islam. Imam An-Nawawi menyatakan, "Bahwasannya zakat diwajibkan pada tahun kedua hijrah sebelum diwajibkan Shaum romadhon, sebagaimana ditegaskannya pada bab As-sair minar raudhah".
Akan tetapi mengenai resminya turun kewajiban zakat yang diiringi dengan pedoman dan kaifiyat mengeluarkan zakat kebanyakan ulama menyatakan setelah hijrah. Dan sekali lagi, pendapat yang disebut terakhir ini menjadi pegangan jumhur ulama. Lihat Fathul bari, III:266 dan Misykatul mashabih ma'a syarhihi mura'ah. VI:8.
 
Note: Baca juga artikel penting mengenai zakat lainnya yaitu tentang pengertian zakat dan pengertian zakat fitrah.
 
Nah sahabat pencinta zakat, itulah sejarah tentang zakat khususnya sejarah awal diwajiibkannya zakat. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, dan semoga artikel ini dapat memperkuat kesadaran kita untuk berzakat karena Alloh SWT.

0 Response to "Sejarah Zakat"

Posting Komentar